BUSINESS - RETAIL

Sekilas Tentang Retail Sarinah

Retail Sarinah

Di antara berbagai bidang usaha yang dirambah Sarinah, usaha ritel dan pusat perbelanjaan merupakan jantung operasi perusahaan. Sarinah membangun operasinya di atas misi yang dicanangkan saat pendiriannya, yaitu sebagai wadah bagi ahli-ahli pengrajin lokal dan UMKM yang ingin memasarkan hasil karya mereka ke pasar yang lebih luas.

Sarinah yang merupakan rumah bagi para pegiat UMKM yang menawarkan koleksi terlengkap produk-produk kerajinan tangan, seni lukis, garmen tradisional (batik, tenun, songket dll), kayu gaharu & kayu cendana, yang mewakili kekayaan budaya asli Indonesia yang sangat kaya. Melalui upaya berkelanjutan tim pembeli yang menjelajahi seluruh pelosok nusantara untuk mencari produk-produk cinderamata dan aksesoris terbaik, department store Sarinah berdiri sebagai toko serba ada untuk mencari barang-barang unik khas Indonesia – mulai dari tenunan apik kain songket asal Sumatera Selatan hingga biji kopi unggul yang dipanen dari daerah perbukitan di Jawa Tengah. Batik, tenun, songket asal Sumatera Selatan hingga biji kopi unggul yang dipanen dari daerah perbukitan di Jawa Tengah yang ditawarkan Sarinah merupakan hasil temuan tim Sarinah yang menjelajah ke seluruh pelosok nusantara.

Melalui penawaran produk yang variatif, Sarinah memposisikan dirinya sebagai penyedia pengalaman berbelanja lengkap bagi pengunjung lokal maupun mancanegara yang mencari produk dengan harga terjangkau maupun premium. Manajemen Sarinah telah menyiapkan langkah-langkah strategis untuk mendorong pertumbuhan kuantitas penjualan di tahun yang akan datang, antara lain meningkatkan kuantitas penjualan melalui jaringan omni channel Sarinah serta pemasaran ke Perusahaan BUMN lainnya dengan memanfaatkan Sinergi BUMN.

Discover Our Store

Take A Tour