Corporate Social Responsibility atau PKBL PT Sarinah (Persero) menggelar bakti sosial yakni Sarinah Peduli pada hari Minggu (15/12/19). Kali ini Sarinah Peduli menjual Pangan Murah dan Cek Kesehatan Gratis untuk Masyarakat yang membutuhkan di sekitaran Jakarta. Kegiatan ini digelar di Sarinah, Thamrin.
Pada acara Sarinah Peduli, sebanyak 500 paket sembako murah dijual dengan harga Rp 20.000 per paket. Paket Sembako yang disediakan pada acara Sarinah Peduli ini berupa beras, minyak goreng, gula, dan terigu yang dalam penyediaannya merupakan hasil kerjasama dengan Perum Bulog.
Sarinah Peduli bertujuan untuk membantu masyarakat mendapatkan dan mengakses kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau dan sekaligus dapat mengecek kesehatan secara gratis, Sarinah Peduli merupakan salahsatu usaha PT Sarinah (Persero) untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang telah rutin diadakan dan wujud nyata BUMN Hadir Untuk Negeri.
Cek Kesehatan Gratis kali ini bekerjasama dengan Diferensia Foundation @diferensia_id dan sekitar 10 Mitra dan UMKM Binaan PT Sarinah (Persero) juga turut berpartisipasi dalam acara Sarinah Peduli ini.
Pembukaan Sarinah Peduli ditandai dengan penyerahan simbolis paket sembako murah oleh Direktur Utama PT Sarinah (Persero) Bpk Gusti Ngurah Putu Sugiarta Yasa kepada perwakilan Masyarakat dan dihadiri juga oleh GM Divisi Keuangan Bpk Asep Rachmat serta, Mgr PKBL Ibu Yanti serta Tim PKBL.
Back To Other Article